top of page
Search

Serahterima Ketua Majelis Jemaat GPM Kawatu

Berdasarkan Surat Keputusan Majelis Harian Sinode Gereja Protestan Maluku (GPM) di Ambon Masing-masing : No 135/lV/Pa tentang penugasan pemberitaan injil pelayan organik GPM, atas nama Pendeta Jan Hattu, S.Th.

Dan No 458/lV/Pa tentang mutasi, penugasan pemberitaan injil Pelayan organik di GPM atas nama Pendeta Ny. Marhareta Rumailal/T,S.Si.

Kebaktian ini berlangsung di Gedung Gereja Imanuel ,Jemaat GPM Kawatu pada Minggu 29 September 2024.

Foto : Serah Terima Jabatan

Akta Pelepasan dan Peneguhan Ketua Majelis Jemaat GPM Kawatu ini dilayangkan oleh Pendeta Henry Rutumalessy, M.Si (Ketua Klasis GPM Kairatu). Dalam arahannya, Ketua Klasis mengharapkan Pendeta Ny. Marhareta Rumailal/T,S.Si melanjutkan kerja-kerja baik yang diwariskan Pendeta Jan Hattu, S.Th yang telah melakukan tugas menanam dan menyiram sebagai Ketua Majelis Jemaat GPM Kawatu Selama ± 5 Tahun 5 bulan. Tentu ada kekurangannya, tetapi biarlah itu menjadi pembelajaran bagi umat dan Pelayanannya.

Kepala Desa Kawatu dalam sambutannya mewakili pemerintah menyampaikan terimakasih kepada Pendeta Jan Hattu dan keluarga karena telah menjadi mitra pemerintah, sekaligus menyatakan penerimaan dan dukungan Masyarakat atas kehadiran Pendeta Marhareta Rumailal dan keluarga dan akan menopang seluruh proses pelayanan di jemaat.  

Acara Serah Terima jabatan ini diakhiri dengan jabat tangan bersama dengan keluarga Pendeta Jan Hattu dan keluarga Pendeta Marhaleta Rumailal  dan dilanjutkan dengan Foto Bersama.

Selamat melanjutkan siarah pelayanan di Jemaat yang baru Pendeta Jan hattu, dan selamat menanam dan menyiram di ladang Tuhan Jemaat GPM kawatu Pendeta Marhareta, Tuhan Yesus Kepala Gereja sertai selalu. Mese !!. 


  Foto : Berkat & Jabat Tangan            



 
 
 

Comments


LOKASI KAMI

IKUTI KAMI

  • Facebook
  • Twitter
  • Youtube
  • Instagram

Jl. Pahlawan No. 10, Kairatu
Email: klasiskairatu@gmail.com
Telp: 082199032527

         082248094750

Copyright © 2024 Klasis GPM Kairatu
Didesain dengan ❤ di Kairatu

bottom of page