top of page
Search

Pelepasan dan Peneguhan Ketua Majelis Jemaat GPM Abio Klasis Kairatu.

Dalam  ibadah Minggu, 22 September 2024 di Gedung Gereja Pniel Abio, dilaksanakan Serah Terima Jabatan Ketua Majelis Jemaat GPM  Abio Klasis Kairatu, dari Pdt. Ny. Dominggas J. Lenufna-Paliyama, M.Th  kepada Pdt. Revaldo Pravasta Salakory, M.Si.  Ibadah ini dilayani oleh Pendeta Mien Leunufna dilanjutkan dengan Akta Pelepasan dan Peneguhan Ketua Majelis Jemaat oleh Pdt. H. Rutumalessy, M.Si selaku Ketua Klasis Kairatu.

Ibadah ini juga dihadiri oleh Sekretaris Klasis Kairatu Pdt. Ny. A. Andries/S, S.Si dan Pdt. A. Tetelepta, S.Si selaku anggota Majelis Pekerja Klasis. Selain itu, hadir pula Kepala Desa Ahiolo-Abio dan Penjabat Kepala Desa Persiapan Abio serta warga jemaat. Kebaktian berjalan penuh hikmah dan sukacita sampai selesai dan dilanjutkan dengan acara seremonial

Pendeta Mien Lenufna-Paliyama, M.Th  menyampaikan terimakasih kepada semua pelayan dan umat di Abio yang telah menerima dan menopang pelayanannya bersama keluarga semasa melayani sebagai KMJ, sambil memberi penguatan kepada mereka agar tetap berserah dan mengandalkan Tuhan selalu dalam hidup. Banyak suka-duka, manis-pahit yang dirasakan dan dilalui Bersama, namun semua itu tidak menyurutkan langkah dalam melayani Jemaat GPM Abio selama ± 2 Tahun 10 bulan. Abio telah menjadi Rumah yang penuh berkat bagi Pendeta Mien bersama suami terkasih Bpk. Tomy Paliyama dan kedua anak mereka.

Pendeta Valdo Salakory, M.Si saat menyampaikan kata-kata perkenalan mengawali pelayanannya sebagai Ketua Majelis Jemaat, menyapaikan terimakasih kepada Pendeta Mien yang mewariskan banyak hal baik sebagai bekal baginya untuk memulai pekerjaan pelayanan di Abio-Sakahote. Pendeta Valdo pun berharap, kiranya dukungan para pelayan dan warga jemaat yang diberikan kepada Pendeta Mien, dukungan yang sama pula diberikan kepadanya dalam tugas melayani bersama dengan semua Badan Penyelenggara Pelayanan di Jemaat GPM Abio. Pendeta valdo didampingi oleh isteri kekasih ibu Axksa Noya-Salakori dan salah satu kerabat, sambil menyampaikan permohonan maaf karena kedua anaknya tidak berkesempatan hadir dalam acara tersebut.

 

Pendeta Mien harus meneruskan kerja-kerja baik di Jemaat yang baru” demikian penggalan nasehat Ketua Klasis GPM Kairatu saat menyampaiakn arahan dalam acara Serahterima Jabatan tersebut. Oleh Majelis Pekerja Harian Sinode GPM, Pendeta Mien Leunufna-Paliyama dimutasikan ke Jemaat GPM Sumeit Pasinaro Klasis Kairatu. Secara geografis, posisi Jemaat Sumeit Pasinaro sangat strategis dalam rangka pengembangan Kluster ekonomi baru karena menjadi titik jumpa bagi warga jemaat/Masyarakat dari Desa Huku Kecil, Abio, Ahiolo dan Watui di wilayah pegunungan Timur. Dalam peran sebagai Ketua Majelis Jemaat, pendeta Mien harus dapat mendorong peningkatan ekonomi warga gereja dalam rangka memutus mata rantai kemiskinan dan keterisolasian yang dialami pada wilayah ini, tentu dengan membangun jejaring dengan berbagai takeholder.

Acara Serah Terima jabatan ini diakhiri dengan jabat tangan bersama  dan dilanjutkan dengan Foto Bersama.


Selamat melanjutkan siarah pelayanan di Jemaat yang baru Pendeta Mien, dan selamat menanam dan menyiram di ladang Tuhan Jemaat GPM Abio Pendeta Valdo salakory, Tuhan Yesus Kepala Gereja sertai selalu. Mese !!.

 
 
 

Comments


LOKASI KAMI

IKUTI KAMI

  • Facebook
  • Twitter
  • Youtube
  • Instagram

Jl. Pahlawan No. 10, Kairatu
Email: klasiskairatu@gmail.com
Telp: 082199032527

         082248094750

Copyright © 2024 Klasis GPM Kairatu
Didesain dengan ❤ di Kairatu

bottom of page